Ketua DPW A-PPI Riau : Akses Jalan Dari Palas Menuju SDN 179 dan SMPN 44 Memprihatinkan

Ketua DPW A-PPI Riau : Akses Jalan Dari Palas Menuju SDN 179 dan SMPN 44 Memprihatinkan

Pekanbaru, RPC

Pada tahun ini Indonesia akan kembali  merayakan hari kemerdekaan tepatnya pada tanggal 17 Agustus 2023.

Pembagunan yang dilakukan pemerintah pusat maupun daerah diberbagai sektor sudah terlihat dengan jelas.

Namun sangat disayangkan, dikota Pekanbaru masih ada anak sekolah yang berjalan kaki menuju rumah sekolahnya  tanpa alas kaki (sepatu), sebenarnya mereka bukan tidak punya sepatu, namun sepatunya terpaksa digantung dileher karena takut kotor akibat lumpur hitam 

Hal itu, menurut Ketua Dewan Pimpinan Wilayah Asosiasi Pewarta Pers Indonesia ( DPW A-PPI) Riau,  khusus daerah Kota Pekanbaru ini, masih ada daerah yang belum pernah tersentuh oleh Pembagunan pemerintah, baik dari Pemerintah pusat, tingkat Propinsi, apalagi Kota Madya yang sangat diharapkan masyarakat khususnya yang berdomisili didaerah kecamatan Rumbai kelurahan Palas ini, ungkapnya

Berti Sitanggang yang merupakan ketua DPW A-PPI menyampaikan " Menurut pandangan kami, dari lima belas (15) kecamatan dan delapan puluh tiga (83) kelurahan yang ada dibawah pemerintahan Kota Pekanbaru Propinsi Riau ini, di daerah kelurahan Palas inilah yang masih banyak jalan, drenase yang belum pernah tersentuh oleh Pembagunan Pemerintah, baik dari kota maupun tingkat Propinsi" tuturnya

" Padahal, masyarakat disana juga memiliki KK, KTP kota Pekanbaru Propinsi Riau, Tapi entah kenapa pihak pemerintah sampai sekarang belum ada memberikan perhatian pembangunan terhadap daerah Palas ini" ucap Berti

"Prihatin kita melihat anak sekolah disana, terutama yang sekolah nya di SDN 179 dan SMPN 44, kalo diantar pake sepeda motor mesti keliling jauh dan resiko pun sangat tinggi, karena harus melalui jalan lintas Sumatera, disuruh jalan kaki, takut sepatu kotor akibat jalan yang masih berlumpur hitam" lanjutnya

" Tapi aku sangat yakin akan pemimpinan Muflihun yang merupakan PJ Walikota Pekanbaru, beliau pasti dapat mendengar dan memberikan jawaban atas apa yang menjadi keluhan masyarakat Palas, ditambah lagi PJ Sekretaris Daerah Kota Pekanbaru Indra Pomi Nst, duet mereka ini cukup ampuh lah untuk membawa kota Pekanbaru ini kearah yang lebih baik " tutup Berti.***