DUMAI - Kesigapan aparat teritorial kembali terlihat di wilayah Kodim 0320/Dumai. Babinsa Kelurahan Guntung Koramil 02/BK, Serma Amrijon, turun langsung melaksanakan patroli dan sosialisasi pencegahan kebakaran hutan dan lahan (karhutla) di Jalan Lestari RT 04 Kelurahan Guntung, Kecamatan Medang Kampai, pada Jumat (31/10/2025).
Kegiatan lapangan tersebut difokuskan pada pemantauan area rawan kebakaran sekaligus penyampaian imbauan kepada warga agar tidak membuka lahan dengan cara membakar. Sosialisasi juga menekankan ancaman sanksi hukum bagi siapa pun yang terbukti melakukan pembakaran lahan.
Dalam keterangannya, Serma Amrijon menegaskan bahwa kegiatan ini menjadi bagian dari langkah nyata untuk melindungi lingkungan.
“Mencegah lebih baik daripada memadamkan. Pembakaran lahan dapat menimbulkan dampak luas bagi kesehatan, lingkungan, dan ekonomi masyarakat,” ujarnya.
Ia menjelaskan, patroli dilakukan secara rutin dan bergilir di berbagai titik yang memiliki potensi kebakaran tinggi.
“Pemantauan langsung di lapangan penting dilakukan agar potensi karhutla bisa terdeteksi sejak dini dan segera ditangani,” jelasnya.
Menurut Serma Amrijon, tingkat kesadaran masyarakat saat ini mulai meningkat.
“Banyak warga yang sudah memahami bahaya karhutla dan ikut serta menjaga lingkungannya. Bahkan mereka tak segan melapor jika melihat kegiatan mencurigakan,” tuturnya.
Selain patroli, koordinasi dengan perangkat kelurahan dan relawan peduli api terus diperkuat.
“Kerja sama ini sangat membantu mempercepat penyebaran informasi serta tindakan tanggap darurat bila terjadi kebakaran,” katanya menambahkan.
Ia berharap langkah-langkah pencegahan seperti ini terus mendapat dukungan semua pihak.
“Dengan kerja sama yang solid, wilayah Medang Kampai dapat terhindar dari ancaman karhutla dan tetap aman bagi aktivitas masyarakat,” ujarnya.
Melalui kegiatan tersebut, Babinsa Kelurahan Guntung memperlihatkan dedikasi tinggi dalam menjaga keamanan wilayah dan kelestarian lingkungan, sejalan dengan semangat TNI AD untuk selalu hadir dan bermanfaat bagi rakyat.***
 
                              
 
                           
                   
                   
                   
                   
                  
.jpeg)